Pulang
TNCMedia
yang memanggilku pulang adalah gunung/ yang memanggilku pulang adalah telaga/ yang memanggilku pulang adalah masa lalu/ yang memanggilku pulang adalah cinta/
Hai gunung, tempat awan-awan merebahkan tubuh di sore hari
dilingkar belantara sakti bertuah
tempat dimana kami
tak sembarang meludah
dan mengecap lidah
...engkau masih tegak gagah
Hai telaga, tempat ikan-ikan nagari bergerombol di tepiannya
di mana kami yang kanak melemparkan tubuh
menikmati kecipak airmu
engkau masih memenampung lelah tanpa tumpah
Hai masa lalu, tempat mimpi kanak-kanak bersileweran,
melompat, berayun, melambung jauh entah kemana
dan ibu hanya tertawa
Hai cinta, tempat semua kegundahan,
awan kerisauan,
atau langit keriangan
tersimpan dalam selimutnya, tanpa pernah menuliskan
"cinta tak berbalas",
ibu adalah cinta sejati
di langit
atau di tanah yang rengkah
~ekasatria taroesmantini, taragak 2010
Hai gunung, tempat awan-awan merebahkan tubuh di sore hari
dilingkar belantara sakti bertuah
tempat dimana kami
tak sembarang meludah
dan mengecap lidah
...engkau masih tegak gagah
Hai telaga, tempat ikan-ikan nagari bergerombol di tepiannya
di mana kami yang kanak melemparkan tubuh
menikmati kecipak airmu
engkau masih memenampung lelah tanpa tumpah
Hai masa lalu, tempat mimpi kanak-kanak bersileweran,
melompat, berayun, melambung jauh entah kemana
dan ibu hanya tertawa
Hai cinta, tempat semua kegundahan,
awan kerisauan,
atau langit keriangan
tersimpan dalam selimutnya, tanpa pernah menuliskan
"cinta tak berbalas",
ibu adalah cinta sejati
di langit
atau di tanah yang rengkah
~ekasatria taroesmantini, taragak 2010