Mempercepat Loading Blog : Ukur Berat dan Kompres CSS Template!

Sebagai tukang blog amatiran dan pemula, saya dulu memang keranjingan bongkar pasang template, tambal sulam dan mengaduk-aduk template blog ini. Dari gonta ganti template sampai tukar tambah berbagai widget yang beraneka macam. Akibatnya tentu saja saya dan terutama pengunjung saya (jiaaah…) kecapean menunggu loading blog ini. Lamban, lelet, lemot dan tertatih-tatih menunggu sampai ibarat kakek-kakek renta berjalan. 

Rupanya masalah berat ringannya muatan dan beban blog otomatis mempengaruhi loading.Bagaimana cara mengetahuinya?




Akhirnya setelah mendapatkan template yang benar-benar sesuai di hati, saya baru berani melempar jauh-jauh beberapa widget favorit dan kesayangan. Misalnya slide show foto-foto perjalanan saya keliling Indonesia, beberapa banner iklan produk milik teman, foto-foto lucu dan imut anak saya Salwa dan Qorry, beberapa kalimat berjalan dalam kode javascript, baik yang bolak-balik kiri kanan atas bawah maupun image yang nongkrong di pojok. Banyak pokoknya. Saya lalu menggunakan widget seperlunya saja.

Beruntung dari beranjangsana ke mana-mana akhirnya para blogger terdahulu menemukan beberapa tools yang membantu kita mengetest seberapa cepat atau berat loading sebuah website. Pengukurannya tentu saja mengecualikan factor koneksi internet yang kebetulan sedang lambat dan lain-lain seperti soal kemampuan computer.

Beberapa tool yang pernah saya coba antara lain:

1. Tool ini cukup akrab di telinga para tukang blog yakni: Website Speed Test : Silakan masukan URL Blog kita, misalnya www.sembarang1klik.co.cc lalu klik Submit , maka akan muncul informasi seberapa KB size blog kita. Termasuk lama loadingnya (seconds).


2. Stopwatch : Dengan tool ini setelah memasukkan URL blog, kita akan lihat berapa detik atau menit (?) loading blog.

3. Bisa juga mengunjungi Bengkel Blog . dimana akan diperlihatkan secara lengkap kecepatan loading hasil menggunakan 6 kecepatan koneksi internet. Hasilnya disertai juga dengan analisa dan saran yang harus.

4. Atau cobaAudisi Blog: Silakan klik link ini, dan secara grafis akan diperlihatkan lamanya loading dari semua objek link yang ada dalam blog kita.

Setelah mengetahui sebarapa cepat kemampuan loading blog, langkah selanjutnya tentu saja mengurangi yang tidak perlu, apakah widget ataupun gambar dan video.

Selain itu untuk mengurangi beban blog, bisa juga dengan cara mengompres CSS template. Caranya adalah:

1. Login ke dasbor blog lalu pilih "Rancangan".

2. Pilih dan klik "Edit HTML".

3. Bila kurang yakin silakan klik saja dulu "download template lengkap" buat antisipasi.

4. Copy semua kode CSS yang terletak antara kode

<b:skin><![CDATA[/*
kode
kode
kode
]]></b:skin>


Buka situs cssdrive , sorot menu tool dan klik menu Css Compresor, setelah terbuka maka akan terlihat area di mana CSS blog yang tadi dicopy, paste dan klik Compress-it!. Hasil kompressan tersebut paste-kan lagi ditempat semula pada blog Anda,yakni antara kode:

<b:skin><![CDATA[/*
kode
kode
kode
]]></b:skin>
Lalu klik Simpan Template

Cara yang lebih cepat (bagi yang nggak sabaran, silakan coba ukur berat blog Anda di TIMBANGAN BLOG ini


Sebagai contoh, berikut perbandingan SembarangKlik! dengan beberapa blog atau situs lain:


Domain name/ Size/ Load Time/ Average Speed per KB:

1.sembarang1klik.co.cc--------: 67 KB :0.19 seconds :0 seconds

2.ekasatria.co.cc-------------: 61.19 KB :0.45 seconds :0.01 seconds

3.kolom-tutorial.blogspot.com-: 77.23 KB :0.2 seconds :0 seconds

4.blogernas.co.cc-------------:110.91 KB :0.47 seconds :0 seconds

5.blepot.com------------------: 39.93 KB :1.84 seconds :0.05 seconds

6.facebook.com----------------: 11.22 KB :0.88 seconds :0.08 seconds

Redaksi TNCMedia

Support media ini via Bank Rakyat Indonesia (BRI)- 701001002365501 atau melalui Bank OCBC NISP - 669810000697

12 Komentar

Silakan Berkomentar di Sini:

Lebih baru Lebih lama